loading...
Pasti banyak sekali yang menanyakan apa sih bedanya antara Office biasa dengan Office 365 itu? Singkatnya adalah kalau Office biasa itu akan kita miliki secara langsung jika membeli yang original. Sedangkan Office 365 itu merupakan sebuah produk Office yang bisa didapatkan dengan cara menyewa atau berlangganan.
Bedanya lagi jika Office biasa yang original itu di instal secara offline sedangkan Office 365 itu proses penginstalannya akan dilakukan secara online.
Jika Office biasa hanya bisa di instal di satu komputer atau satu perangkat saja, lain halnya pada Office 365 yang bisa di instal di beberapa perangkat atau sampai 5 komputer untuk harga yang sama.
Untuk lebih lengkap mengenai harga berlangganan Office 365 ini bisa langsung mengunjungi situs resmi Microsoft Office 365.
Pada Office 365 ini ada banyak sekali perubahan yang dilakukan oleh Microsoft. Anda tidak perlu membeli Office 365, namun lebih tepatnya Anda bisa menyewa atau berlangganan dengan membayar per bulan atau per tahunnya.
Pada Office 365 ini terdapat aplikasi Microsoft Office Word, Access, Excel, OneNote, Outlook, PowerPoint, SharePoint, Skype dan ditambah lagi dengan tersedianya penyimpanan online (Cloud Storage) OneDrive dengan ukuran atau kapasitas mencapai 1TB.
Sebenarnya tidak semua aplikasi yang ada di Microsoft Office kita gunakan, hanya ada beberapa aplikasi saja yang sering digunakan, seperti Microsoft Office Word, PowerPoint, dan Excel. Tentunya ketiga aplikasi ini sudah tersedia di Office 365 dan akan selalu mendapatkan update.
Kabar baik lagi buat teman-teman semua bahwa Office 365 ini dapat dicoba dahulu sebelum Anda memutuskan untuk berlangganan. Anda dapat menginstal Office 365 secara gratis selama 1 bulan saja. Dengan begitu Anda dapat mencoba dan menikmati langsung fitur-fitur Office 365 ini gratis selama 1 bulan. Setelah 1 bulan habis maka nantinya akan ada pemberitahuan apakah Anda ingin berlangganan atau tidak, itu semua tergantung Anda sih.
Kerennya lagi Anda bisa mendapatkan Office 365 ini secara gratis dengan syarat mempunyai sebuah Email Sekolah atau Email Universitas karena kita akan menginstal Office 365 Untuk Pendidikan baik itu guru, siswa, dosen, dan mahasiswa.
Mendapatkan Office 365 Untuk Pendidikan sudah kami buktikan dengan nyata dan berhasil. Kami melakukan pendaftaran dengan menggunakan email Students (username@students.amikom.ac.id).
Sebenarnya juga ada banyak sekali manfaatnya jika Anda mendapatkan email Students ini, seperti Anda bisa mendapatkan beberapa aplikasi Microsoft yang original. Kami telah menikmati ini semua berkat adanya email Students ini, mulai dari mendapatkan Windows 7, windows 8.1, windows 10, dan sistem operasi lainnya. Pokoknya masih banyak sekali aplikasi dari Microsoft yang bisa Anda nikmati dengan hanya memiliki email Students ini termasuk salah satunya Office 365 ini.
Baca juga: Email Students, Apa Manfaatnya?
Cara Mendapatkan Microsoft Office 365 Original Secara Gratis
1. Buka situs Office 365 Untuk Pendidikan.
2. Kemudian isikan alamat email Sekolah Anda, bisa email dosen atau mahasiswa. Selanjutnya klik tombol Memulai yang ada di dalam kotak berwarna hijau.
3. Akan muncul pertanyaan apakah Anda seorang siswa atau guru. Karena disini posisi kami adalah seorang siswa, maka pilih Saya Siswa.
4. Selanjutnya buka inbox email yang Anda daftarkan pada langkah kedua tadi. Pihak Microsoft akan mengirimkan sebuah email untuk Anda yang telah mendaftar untuk Office 365 Education ini.
5. Di bawah ini merupakan isi dari email yang dikirimkan Microsoft. Langkah selanjutnya klik Ya, itu saya yang berada di dalam kotak berwarna orange.
6. Kemudian akan muncul layar kerja baru dan Anda akan diminta untuk mengisikan beberapa data diri pada kotak yang telah disediakan. Pertama Anda diminta untuk mengisikan Nama Depan dan Nama Belakang. Jika nama Anda hanya terdiri dari satu kata, maka untuk nama belakangnya diisikan terserah saja yang jelas harus diisi. Kedua, Anda diminta untuk Membuat Kata Sandi. Jika kata sandi dibuat sama dengan email yang Anda daftarkan tadi, juga tidak apa-apa.
Cara Membuat Password yang Sangat Kuat Ala Microsoft
Di bawah ini merupakan tampilan jika semua kotak telah diisi dengan data diri.
Pada bagian "Microsoft dapat mengirimi saya promosi dan penawaran tentang produk dan layanan Microsoft untuk bisnis" boleh dicentang atau tidak, disini kami tidak mencentang. Selanjutnya klik Mulai pada bagian bawah.
7. Jika Anda ingin mengundang teman-teman yang lain, maka masukkan username email teman yang akan diajak. Anda juga dapat melewati tahap ini dengan langsung mengklik Lewati.
8. Akun Office 365 Anda telah berhasil dibuat dan di bawah ini merupakan tampilan dari akun Office 365.
9. Langkah terakhir yaitu melakukan penginstalan, caranya klik Instal Office 2016 pada bagian kanan atas layar kerja komputer Anda.
10. Kemudian file Setup Office 2016 akan di download terlebih dahulu, ukuran filenya sekitar 3,6 MB.
11. Setelah file berhasil di download, jalankan file tersebut dengan cara double klik pada file tersebut. Tunggu proses penginstalan online Office sampai benar-benar selesai. Lama atau tidaknya proses ini tergantung pada kecepatan koneksi internet yang Anda gunakan.
12. Jika telah selesai proses penginstalan silahkan cek Start >> All Program atau tepatnya pada bagian program komputer Anda.
Canggihnya, aplikasi Office 365 jika sudah terinstal maka langsung bisa digunakan tanpa harus melakukan aktivasi. Jika sebelumnya Anda mengaktivasi Office dengan menggunakan Crack, maka tidak untuk Office 365 ini. Office dapat langsung dijalankan dan digunakan. Gimana keren kan? Tunggu apa lagi coba, silahkan daftarkan email Anda. Sayang tuh jika email Sekolah Anda dianggurin, itu termasuk salah satu fasilitas dari sekolah loh jadi diharapkan bisa memanfaatkannya.
Mungkin sekian dulu artikel kali ini. Semoga artikel ini bermanfaat buat teman-teman semuanya. Jika ada tambahan silahkan sharing saja melalui kotak komentar di bawah ini.
Comments
Post a Comment