Skip to main content

Review Mouse Logitech M220 Silent Indonesia

loading...

Review Mouse Logitech M220 Silent Indonesia

Hai guys! Selamat datang di project review BisaKompi. Kali ini saya akan mencoba mereview mouse Logitech M220 Silent.

Mouse M220 ini saya beli pada Harbolnas 1212 kemarin dengan harga yang lebih murah. Saya tertarik dengan mouse ini karena suara kliknya yang tidak terlalu brisik dan masih banyak alasan lainnya yang membuat saya tertarik dengan mouse Logitech yang satu ini.

Mouse ini saya beli di Lazada dengan harga Rp119.000 sudah termasuk diskon. Harga yang lebih murah ditambah adanya diskon adalah salah satu alasan kenapa saya lebih senang belanja online.
Harga Logitech M220 Silent

Logitech adalah sebuah brand teknologi ternama yang memproduksi mouse, keyboard, headset, speaker, dan lain-lain. Produk-produk Logitech ini sudah sangat terkenal memiliki kualitas yang bagus. Bahkan banyak juga gamers terkenal menggunakan produk-produk Logitech.

Karena kemarin saya baru saja membeli mouse Logitech M220 yang ada embel-embel silent. Maksudnya adalah tombol kliknya yang tidak menimbulkan suara bising seperti mouse lainnya.

Mouse Logitech M220 ini memiliki embel-embel silent yang berarti diam. Nuansa klik mouse ini sama dengan mouse pada umumnya, hanya saja pada mouse tipe ini mendapatkan pengurangan noise klik lebih dari 90%. Sehingga Anda dapat bekerja dengan nyaman tanpa takut mengganggu teman disebelah karena suara klik dari mouse yang berisik. Kalau menurut saya pribadi, malah lebih keras suara scroll dibanding klik nya.

Mouse ini menggunakan koneksi wireless hingga jarak 10 meter. Kemudian mouse ini dilengkapi dengan Logitech Advanced Optical Tracking untuk keakuratan gerakan kursor di hampir setiap permukaan. Untuk menggunakan mouse ini, Anda tinggal menancapkan konektor dan menghidupkan tombol power mouse yang terpenting adalah Anda tidak perlu repot melakukan instalasi software.

Pihak Logitech mengklaim bahwa mouse buatannya ini memiliki daya tahan baterai hingga 18 bulan. Kerennya lagi M220 ini secara otomatis akan berada di mode sleep saat sedang tidak digunakan.

M220 Silent memiliki ukurannya yang kecil sangat mudah untuk dimasukkan ke dalam tas ataupun dibawa bepergian.

Perlu Anda ketahui bahwa Logitech perusahaan mouse pertama di dunia yang menerima Quiet Mark Certification. Program penghargaan sebagai bentuk pengakuan internasional dari UK Noise Abatement Society ini menghargai teknologi yang didesain untuk mengurangi noise.

Kesimpulan

Dengan harga yang terbilang lumayan murah, namun bukan berarti mouse M220 Silent murahan. Selama saya menggunakan mouse ini nyaman-nyaman saja. Hanya saja karena ukurannya yang agak kecil membuat saya harus menyesuaikan dan pasti akan butuh waktu. Saya juga merasakan kalau bawahan mouse ini agak sedikit lebih licin. Tapi tenang saja, itu tidak akan mengganggu aktivitas Anda. Secara keseluruhan M220 Silent saya beri nilai 7/10.

Comments

Popular posts from this blog

Sejarah Singkat Sistem Operasi Komputer

Sistem operasi adalah sebuah sistem yang digunakan untuk mengoperasikan sebuah perangkat, misalkan komputer, laptop, smartphone dan lainnya. Tanpa adanya sistem operasi ini, maka perangkat-perangkat tersebut tidak bisa dijalankan. Oleh karena itu, peran sistem operasi sangatlah penting agar perangkat tersebut dapat dijalankan. Hingga saat ini, sistem operasi telah mengalami perkembangan yang sangat pesat. Akan lebih baiknya jika kita membahasnya dari awal ditemukannya sistem operasi hingga bisa mengalami perubahan seperti saat ini. Perkembangan sistem operasi dibagi menjadi empat generasi berdasarkan tahunnya, berikut penjelasan singkatnya : Generasi Pertama (1945 - 1955) Ini merupakan awal dari perkembangan sistem komputasi elektronik sebagai pengganti sistem komputasi mekanik. Pada generasi pertama ini belum ada sistem operasi, sehingga semua perintah dan instruksi yang diberikan ke sistem komputer dilakukan secara langsung. Generasi Kedua (1955 - 1965) Pada generasi kedua mulai d

Memahami Generasi Komputer

Pahami Generasi Komputer Dari Masa Ke Masa Bagikan : Tweet Komputer yang kita gunakan sekarang telah mengalami berbagai perubahan yang mana perubahan tersebut memang akan selalu lebih baik. Ketika pertama kali diperkenalkan, komputer memiliki banyak sekali kekurangan sehingga seiring berjalannya waktu kekurangan tersebut terus dikurangi dan kelebihannya terus disempurnakan. Perlu kamu pahami bahwa generasi komputer bisa dibagi ke dalam 5 jenis yang akan kami jelaskan berikut ini. 1.     Komputer Generasi I Komputer generasi I mulai diperkenalkan pada 1940 sampai 1956 yang terkenal karena menggunakan vacuum tube. Komputer generasi I ini terkenal karena memiliki ukuran yang sangat besar. Setidaknya ukuran dari komputer generasi I ini sekurang-kurangnya setengah lapangan bola. Komputer ini membutuhkan biaya yang tidak sedikit untuk bisa mengoperasikannya. Dikarenakan membutuhkan daya listrik yang besar, mengakibatkan komputer ini mudah panas sehingga

Amankah Menyalakan Laptop Tanpa Baterai?

Ada cukup banyak pertanyaan mengenai amankah menyalakan laptop tanpa baterai? Apakah Anda termasuk salah satunya? Kalau begitu, mari temukan jawabannya dalam artikel ini. Laptop banyak digunakan karena dapat mempermudah dan mempercepat pekerjaan. Dengan menggunakan laptop, kita bisa membuat dan menyelesaikan sebuah pekerjaan dimana saja dan kapan saja. Hal ini tidak terlepas karena adanya baterai pada laptop. Dengan adanya baterai, setidaknya laptop bisa bertahan 3-4 jam tanpa harus mencolokkannya ke arus listrik. Apakah Aman Menyalakan Laptop Tanpa Baterai? Nah, permasalahannya adalah jika baterai laptop rusak apakah aman menyalakan laptop tanpa baterai? Sudah hampir 3 tahun, kami menggunakan laptop tanpa baterai dan sampai saat ini aman-aman saja. Tidak ada komponen laptop yang rusak. Alasan kami tidak menggunakan baterai adalah karena capek  dan merasa rugi ketika harus membeli baterai yang baru. Kami sudah menukar dengan baterai yang baru sebanyak 2 kali. Baterai baru tersebu